top of page
Search

Pemain #GarudaSelect Siap Mengukur Kemampuan Melawan Leeds United U18




Menjelang pertandingan melawan Leeds United U18, Selasa (20/4). Pemain merasakan antusiasme untuk menjadikan pertandingan ini sebagai jam terbang mereka mengukur kemampuan dan belajar melawan salah satu tim dengan akademi terbaik di Inggris. Akademi Leeds dalam sejarahnya banyak menghasilkan pemain-pemain bintang seperti Denis Irwin, James Milner, dan Alan Smith. Momen menghadapi Leeds U18 tak boleh disia-siakan pemain untuk bisa tampil dengan maksimal.


"Saya sangat senang bisa menghadapi tim dari Premier League karena ini kesempatan pertama bagi saya. Persiapan sejauh ini berjalan lancar dan saya tak sabar untuk mengukur kemampuan saya melawan mereka," kata gelandang #GarudaSelect, Elia Di Giuliomaria.


"Melawan Leeds menjadi kesempatan bagi kami untuk belajar. Hasil bukan yang utama tapi bagaimana kami bisa mendapat pengalaman dan menimba ilmu sebanyak mungkin," kata Fernando Pamungkas.


"Dari segi permainan, pelatih meminta kami untuk lebih gigih saat menekan lawan. Kami harus menekan lawan bersama untuk membuat mereka kerepotan," kata Muhammad Faiz Maulana. "Melawan Leeds, saya menyiapkan diri secara fisik dan mental, kami tidak boleh takut meski lawan punya nama besar," tambah Rendy Sanjaya Putra.


Saksikan langsung pertandingan #GarudaSelect melawan Leeds United U18 pada Selasa (20/4) 18:45 WIB di Mola TV. Pertandingan bisa ditonton secara gratis melalui Polytron TV, Mola Polytron Box, aplikasi Mola TV, atau website di www.mola.tv.

Recent Posts

See All
bottom of page