top of page
Search

Empat Perkembangan Edgard Amping Selama Mengikuti Program Garuda Select


Bek kiri Garuda Select, Edgard Amping telah berlatih di bawah asuhan Des Walker dan Dennis Wise selama empat bulan. Edgard menyebut dirinya mengalami perkembangan di empat faktor.


Menurut Edgard, ia mengalami perkembangan pesat. Tak hanya soal teknik individu, tapi juga dari segi kerja sama tim.


“Kalau soal perkembangan selama empat bulan cukup banyak. Mulai dari teknik, visi bermain, kerja sama tim, dan komunikasi,” ucap Edgard.


Saat ini, Edgard dan skuad Garuda Select telah kembali ke Inggris. Petualangan Garuda Select di Italia ditutup dengan kemenangan 1-0 atas Como U-17 pada tanggal 27 Januari.


Selanjutnya, Garuda Select akan bertanding melawan Queens Park Rangers U-18. Laga ini akan diselenggarakan pada tanggal 4 Februari. Pertandingan akan disiarkan langsung di Mola TV mulai pukul 20.00 WIB.



Recent Posts

See All

Comments


bottom of page